• Jelajahi

    Copyright © Koresponden
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan 3

    Iklan 2

    Iklan

    Rapat Pleno Terbuka Pilkada Serentak Tahun 2024, PPK Tambun Selatan Ajak Partisipasi  Aktif Masyarakat.

    koresponden
    Rabu, Agustus 07, 2024, 00.41 WIB Last Updated 2024-08-06T17:43:10Z


    Bekasi, koresponden.id
    - Panitia Pemilhan Kecamatan (PPK)) Tambun Selatan menggelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran (DPHP) pemilihan serentak Tahun 2024. Rapat pleno digelar di Aula Kantor Kecamatan Tambun Selatan pada selasa, (06/08/2024) siang.


    Hadir dalam rapat pleno terbuka Ketua PPK Tambun Selatan Raja Maulan Ahsan beserta  jajaran, Polsek Tambun Selatan yang diwakili Kanit Intel AKP Mundirin, S.H., Kasi Pemerintahan Kecamatan mewakili Camat Tambun Selatan Ilham, serta Petugas PPS dan PKD se-Kecamatan Tambun Selatan.

    Dikatakan Ketua PPK Tambun Selatan Raja Maulan Ahsan, partisipas aktif masyarakat dalam pendataan pemilih sangat dibutuhkan. Sehingga data yang dihasilkan akan sesuai.

    "Saya meminta pada masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam penyusunan daftar pemilih, sehingga data pemilih sesuai realitas di masyarakat. Yakni yang tidak memenuhi syarat sudah tidak ada di daftar, sedangkan yang memenuhi syarat masuk di daftar," ujar Raja

    Lebih lanjut, dirinya juga menekankan kepada masyarakat juga stakeholder lain untuk selalu bersineregi agar terciptak pemilukada yang damai dan kondusif.

    "Keberhasilan Pilkada serentak sangat bergantung pada persiapan yang matang dan koordinasi yang baik antara penyelenggara pemilu, pengawas, aparat keamanan dan partisipasi aktif masyarakat," tambahnya.

    Sementara itu, ditempat yang sama. Kanit Intel Polsek Tambun Selatan AKP Mundirin, S.H., mengimbau agar para pendukung pasangan calon nanti bisa menjaga situasi yang kondusif.

    "Kami berharap para pendukung pasangam calon bisa menjaga kondusifitas bersama, tidak mudah terprovokasi dan termakan berita hoaks. Karena semua ini akhirnya untuk menjadikan yang lebih baik lagi," pungkas AKP Mundirin.


    Berdasarkan Berita Acara Nomer:03/BA .07.24/3216.06/2024. rapat pleno terbuka rekapitulasi daftar pemilih hasil pemutakhiran tingkat Kecamatan untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil bupati/Walikota dan Wakil Walikota Tahun 2024 tersebut telah menetapkan jumlah TPS se-Kecamatan Tambun Selatan sebanyak 603 TPS. Jumlah pemilih Laki-Laki sebanyak 159.176 orang dan Perempuan sebanyak 162.517 orang. Sehingga total daftar pemilih 321.693 oorang.
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini