Bekasi, koresponden.id - Bhabinkamtibmas Desa Telaga Murni Polsek Cikarang Barat AIPTU Aan Supriatna menghadiri kegiatan Minggon dan Dzikir bersama. Giat digelar di Aula Kantor Desa Telaga Murni Kp. Bojong Koneng Rt 01/03 Desa Telaga Murni Kecamatan Cikarang, jumat (16/08/2024).
Dalam Kunjungan Rapat Minggon dan Dzikir Bersama tersebut dirinya Sekaligus menyampaikan Himbauan Kamtibmas kepada undangan yang hadir.
"Agar semua elemen masyarakat turut berperan aktif menjaga Kamtibmas dilingkungan masing-masing. Aktipkan kegiatan Siskamling dilingkungan
dengan melaksanakan Ronda. Antisipai Curanmor agar parkirkan kendaraan di tempat aman dan di kunci ganda," imbuhnya.
Selain itu, dirinya juga berpesan agar masyarakat selalu menghindari perbuatan yang melanggar hukum.
"Jangan terlibat Judi online maupun Pinjaman Online. Pastikan keberadaan anak - anak kita dan para remaja di sekitar agar jam 22.00 Wib sudah berada di rumah. Jangan sampai mereka menjadi korban atau pelaku kejahatan. Mari kita bersama memperingati HUT Kemerdekaan RI dengan hal yang positif dan berguna bagi lingkungan," pungkasnya.
Infokan kejadian sekecil apapun kepada Bhabinkamtibmas atau langsung ke Hotline Pengaduan Polsek Cikarang Barat Hp. 085210510912.